MATAKITA.ID – Mempunyai mobil mewah dalam hidupnya, mungkin impian sebagian orang. Siapa sih tak ingin punya kendaraan mewah dan gagah? Mitsubishi Pajero Sport adalah salah satu mobil mewah yang ada di tanah air.
Mengkutip laman resmi Mitsubishi harga tertinggi Pajero Sport Rp. 730 Jutaan dan tipe terendah dibandrol Rp 570 Jutaan
Promo New Pajero Sport 2023
Khusus pembelian New Pajero Sport bulan April 2023 akan mendapatkan:
- Program Cashback hingga jutaan rupiah berlaku untuk semua varian (S&K berlaku).
- Program pilihan pembiayaan melalui PT. Dipo Star Finance (S&K berlaku):
- Gratis Kaca Film V-Kool
- Gratis Paket SMART SILVER untuk Perawatan/Servis Berkala hingga 50.000 km atau 4 tahun
Jika anda tertarik memiliki Pajero Sport 2023 dengan cara pembelian kredit, maka anda sudah berada pada situs yang tepat matakita.id. karena kami akan mengulas tentang skema kredit Mitsubishi Pajero Sport 2023.
Pajero Sport 2023 adalah salah satu magnet milik Mitsubishi dalam meraih pangsa pasar otomotif tanah air. Intinya, Pajero Sport merupakan produk andalan Mitsubishi dalam bersaing dengan para kompetitor sekelas seperti Toyota Fortuner.
Teknologi semua fitur yang ada benar-benar futuristik dan menawan.
Rear Cross Traffic Alert (RCTA)
Indikator akan menyala pada Combination Meter Display saat RCTA aktif. Sensor radar dalam bumper belakang akan menampilkan peringatan multi-information display dengan indikator berkedip pada kedua spion dan bunyi buzzer, jika mendeteksi kendaraan lain saat gigi mundur aktif
Mesin Diesel Bertenaga dan Ramah Lingkungan Dengan Variable Geometry Turbo (VGT)
Mesin Diesel 4N15 2.4L MIVEC dengan Turbocharged dan Intercooled yang ramah lingkungan, mampu menghasilkan tenaga besar 181PS pada 3500 rpm dan torsi 430 Nm pada 2500 rpm
Jika anda tertarik dengan pembelian kredit, sebelum melakukannya kami akan memberikan informasi terkait simulasi kredit dan cicilannya. Hal penting sebagai pertimbangan untuk kondisi keuangan anda.
Simulasi Kredit dan Cicilan Pajero Sport 2023
Down Payment (DP) yang perlu untuk mengkredit adalah Rp 90.400.000.
Dengan tenor 12 bulan, maka cicilan yang harus anda bayar adalah Rp 31.959.414.
Lalu, jika Anda memilih tenor 24 bulan, maka jumlah cicilan yang harus anda bayar adalah Rp 17.022.320.
Kemudian, ada juga tenor selama 36 bulan, maka jumlah cicilan Rp 12.183.912. Ada juga tenor 48 bulan jumlah cicilan Rp 9.883.734. Dan untuk tenor yang paling lama adalah selama 60 bulan cicilan Rp 8.603.067.
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Jika anda ingin melihat fitur apa saja yang Pajero Sport 2023 anda bisa klik link Disini